Hari Bidan Internasional
Report?

Bidan adalah sosok identik yang berhubungan dengan ibu hamil dan para ibu yang akan melahirkan. Itulah yang membuat bidan memiliki peran penting dalam proses lahirnya manusia ke dunia.

Untuk menghargai peran bidan ini, International Confederation of Midwife (ICM) menetapkan Hari Bidan Sedunia. Lantas, tahukah kamu tentang makna peringatan ini? Baca artikel ini sampai selesai untuk menambah insight.

Kapan Hari Bidan Internasional 2025?

Hari Bidan Sedunia atau International Day of The Midwife bisa kamu rayakan setiap tanggal 5 Mei setiap tahunnya di seluruh dunia. Usulan ini berawal dari perwakilan delegasi Australia dalam Kongres Bidan Internasional pada tahun 1987 yang kemudian resmi ditetapkan pada tahun 1992.

Sejarah Hari Bidan Internasional

Sejarah tentang praktik kebidanan sebenarnya sudah dimulai dari zaman Yunani kuno. Hanya saja, praktiknya seringkali didasarkan pada takhayul. Pada saat itu, syarat menjadi bidan adalah perempuan yang sudah pernah melahirkan, yang akhirnya membuat profesi bidan hanya terspesialisasi khusus kaum perempuan. 

Akibat dari sejarah panjang tersebut, perpecahan antara profesi bidan dan dokter kandungan sempat terjadi di Eropa pada abad ke-17. Perpecahan tersebut membuat praktik kebidanan sempat menurun. Namun, meningkatnya minat ibu untuk melahirkan di rumah mendorong naiknya tingkat praktik kebidanan. Kini, profesi bidan dianggap sama kompetennya dengan doker kandungan (Obgyn).

Sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap peran penting bidan di seluruh dunia dalam memberikan perawatan kesehatan reproduksi bagi ibu dan bayi, Konferensi Bidan Internasional (ICM) menetapkan tanggal 5 Mei sebagai Hari Bidan Sedunia.

Tugas dan Tanggung Jawab Bidan

Sebelum mempelajari tentang tugas dan tanggung jawab bidan, tahukah kamu tentang pengertian bidan itu sendiri?

Menurut ICM, bidan adalah seseorang yang telah berhasil menuntaskan program pendidikan kebidanan dan telah terkualifikasi serta memiliki izin untuk melakukan praktik di suatu wilayah atau negara. Bidan juga dapat melakukan praktik secara mandiri di rumah maupun di fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit, klinik, dan puskesmas.

Apakah pengertian sederhana tentang bidan ini bisa kamu pahami? Selanjutnya, mari membahas tentang tugas dan tanggung jawab bidan, antara lain:

  1. Memberikan pelayanan kesehatan kepada ibu hamil, seperti memberikan konseling pada masa sebelum hamil, masa kehamilan, pasca kehamilan, dan masa nifas.
  2. Memfasilitasi dan membantu jalannya proses melahirkan.
  3. Memberikan pelayanan kesehatan kepada anak, seperti pelayanan neonatal terhadap bayi yang baru lahir, pemberian imunisasi, serta memberikan konseling dan penyuluhan seputar tumbuh kembang anak keseluruhan.
  4. Memberikan konseling maupun pendidikan kesehatan seperti kesehatan reproduksi, kesehatan seksual, dan cara mengasuh anak.

Tema Hari Bidan Sedunia

Setiap tahunnya, ICM selalu mengangkat tema yang berbeda guna memeriahkan Hari Bidan Sedunia. Tentunya, tema yang diangkat setiap tahunnya memiliki makna yang menarik.

Tema Hari Bidan Internasional 2023 yang diusung oleh ICM adalah “Together again: from evidence to reality”. Diharapkan, dengan tema tersebut dapat menjadi bukti dukungan untuk profesi bidan dan kebutuhan hak bidan di bidang kesehatan. Mundur setahun sebelumnya, pada tahun 2022 tema yang digunakan adalah “100 tahun kemajuan”. 

Kegiatan Peringatan Hari Bidan Sedunia

Meskipun kamu bukan bidan, tapi kamu juga bisa ikut memeriahkan peringatan ini loh! Berikut rekomendasi kegiatan yang dapat kamu lakukan untuk ikut serta dalam perayaan Hari Bidan:

  1. Mengunggah twibbon Hari Bidan Sedunia. Templat twibbon tersebut bisa kamu unduh dengan mudah melalui link twibbon yang ada di internet.
  2. Mempelajari tentang ilmu kebidanan. Meskipun kamu bukan bidan, tidak ada salahnya mempelari tentang kebidanan. Setidaknya, dengan mengetahui ilmu kebidanan, kamu bisa lebih menghargai perannya di dunia persalinan dan kesehatan reproduksi.
  3. Mengucapkan terima kasih. Apresiasi kecil itu bisa menjadi semangat yang besar bagi seorang bidan.
  4. Membantu meningkatkan kesadaran masyarakat. Hal ini dapat kamu lakukan dengan cara membuat kampanye di media sosial tentang adanya Hari Bidan dan apa makna peringatannya. 

Ucapan Peringatan Hari Bidan Internasional

Selain melakukan aksi nyata seperti tertulis di bagian sebelumnya, kamu juga bisa merayakannya dengan memberikan ucapan ke bidan secara langsung ataupun mengunggah post ke media sosial. Berikut referensi ucapan Hari Bidan Internasional yang dapat kamu gunakan:

  1. “Bidan hebat adalah awal dari keluarga yang sehat. Selamat Hari Bidan!”
  2. “Selamat Hari Bidan Sedunia. Kebahagiaan yang sesungguhnya adalah ibu dan anak yang terselamatkan saat persalinan.”
  3. “Apakah kamu tahu pahlawan keluarga sehat di dunia? Ya, pahlawan itu adalah bidan. Selamat Hari Bidan Internasional.”
  4. “Bidan selalu memberikan harapan, cahaya dan cinta untuk seluruh keluarga. Selamat Hari Bidan!”

Perjalanan Hari Bidan Internasional

  1. Thomas Lean image
    Usulan Delegasi Australia
    Delegasi Australia memberikan usulan tentang peringatan Hari Bidan Sedunia.
  2. Thomas Lean image
    Penetapan Hari Bidan Internasional
    Setelah proses yang panjang, tepat pada 5 Mei 1992, Hari Bidan resmi diluncurkan dan mulai diperingati setiap tahunnya di seluruh dunia.

1 Fakta menarik tentang Hari Bidan Internasional

  1. Tema yang Berbeda Setiap Tahun

    Penyambutan dengan tema yang berbeda setiap tahun oleh ICM bertujuan agar masyarakat dapat dengan mudah memaknai peringatan Hari Bidan. Tema hari besar ini pada tahun 2022 adalah “100 tahun kemajuan”, sedangkan pada 2023 temanya adalah “Together again: from evidence to reality”. 

Pertanyaan Seputar Hari Bidan Internasional

Hari Bidan Sedunia adalah peringatan untuk menghormati dan mengapresiasi peran penting bidan di dunia kesehatan, khususnya perawatan ibu dan anak.

Peringatan Hari Bidan Internasional adalah pada tanggal 5 Mei di setiap tahunnya di seluruh dunia.

Tanggal Hari Bidan Internasional

Tahun Tanggal Hari
2025 05 Mei Senin
2026 05 Mei Selasa
2027 05 Mei Rabu
2028 05 Mei Jumat
2029 05 Mei Sabtu
Konten ini ditulis oleh L. Ramadhani. pada 10 Oktober 2023 dan Terakhir diupdate pada 10 Oktober 2023 pukul 15:24 WIB.
Baca juga konten lain tentang: #Natal.

Komentar

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Hari Libur Yang Berhubungan

25 Apr
Internasional
10 Mei
Internasional
31 Mei
Internasional

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com