Seperti yang tertulis pada lirik lagu “Hymne Guru”, sang budayawan adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Demi mengenang setiap pengabdiannya, Indonesia memperingati Hari Guru setiap tahunnya. Namun, tahukah kamu Hari Guru Nasional tanggal berapa? 

Artikel ini akan menjelaskan sejarah dan fakta unik tentang peringatan yang mengenang para pengajar di intitusi pendidikan. Jika kamu ingin tahu lebih lanjut, maka mulailah membaca sekarang juga! 

Kapan Hari Guru 2024?

Hari Guru 2023 jatuh pada tanggal 25 November 2023, jadi kamu bisa menyambutnya pada hari Sabtu. Perlu diingat karena peringatan ini adalah hari nasional, maka kamu bisa memperingatinya tiap tahun. Hari ini juga punya tema tertentu, mulai dari 2021, 2022, tahun ini, 2024, dan seterusnya. Jadi, siapkan pena untuk tahu tema Hari Guru Nasional 2023 mendatang. 

Sejarah Hari Guru

Hari Guru adalah hari peringatan yang disepakati oleh pemerintah Indonesia demi mengenang jasa para guru. Guru-guru dari Indonesia dan Belanda telah berkumpul sejak zaman penjajahan. Mereka dikelompokkan menjadi satu organisasi bernama Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB). 

Namun, guru-guru Indonesia mencoba untuk memproklamasikan Indonesia sebelum tahun 1945 dengan mengubah nama PGHB menjadi PGI (Persatuan Guru Indonesia). Belanda pun marah karena inisiasi tersebut seakan memerdekakan diri. 

Setelah Indonesia merdeka, organisasi guru tersebut pun berubah menjadi Persatuan Guru Republik Indonesia atau PGRI. Dengan lahirnya PGRI, lahirlah pula momentum untuk mengapresiasi pahlawan tanpa tanda jasa ini dengan nama Hari Guru Nasional. 

Perbedaan Hari Guru Nasional dan Internasional

Adanya Hari Guru Indonesia 2023 ini menjadi momentum bagi para murid untuk mengapresiasi jasa guru yang telah membantu mereka menimbang ilmu. Selain di Indonesia, ada pula Hari Guru Internasional. Berikut perbedaannya. 

 Hari Guru NasionalHari Guru Internasional
Tanggal25 November5 Oktober
LandasanKeppres No. 78 Tahun 1994 tentang Hari GuruRekomendasi ILO/UNESCO 1996 tentang Status Guru
SejarahLahirnya Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) menjadi tombak peringatan hari besar ini. Adanya rekomendasi dari UNESCO mengenai Status Tenaga Pengajar Pendidikan Tinggi pada tahun 1997. 
TujuanUntuk mengapresiasi dan menghormati jasa guru yang telah berdedikasi dalam mengajari semua murid. Untuk memberi perhatian lebih pada prioritas guru sembari mendukung para budayawan dalam memberikan ilmu kepada para siswanya. 

Makna Hari Guru Nasional

Adanya perayaan Hari Guru di Indonesia adalah sebagai momen untuk mengapresiasi para guru. Apabila kamu adalah murid yang kurang ekspresif, kamu bisa memanfaatkan hari besar ini untuk mengungkapkan rasa terima kasih atas semua ilmu yang beliau ajarkan. 

Hari penting ini bermakna sebagai penghormatan dan penghargaan. Oleh sebab itu, berikan usaha terbaikmu untu menghargai agar para guru yang telah bekerja keras mendidik bisa tetap semangat menjalankan tugasnya. 

Cara Merayakan Hari Guru

Jika kamu sudah siap merayakan hari ini, mari cari tahu beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengapresiasi para pengajar di sekolahmu. Berikut adalah beberapa contohnya: 

  • Membuat Event 

Seorang guru tidak mungkin mengajar satu murid saja. Kamu dan teman sekelasmu bisa berkolaborasi untuk membuat event tertentu. Berilah kejutan saat gurumu akan datang ke kelas, bisa dengan menyanyi bersama sembari mengekspresikan rasa terima kasihmu. 

  • Memberikan Hadiah 

Contoh yang kedua adalah memberikan hadiah. Kamu tidak selalu membutuhkan banyak uang untuk melakukannya. Sebaliknya, kamu bisa membuat hadiah yang dibuat sendiri oleh tangan. Jangan lupa untuk mengungkapkan rasa syukur karena gurumu adalah orang baik yang mau memberi ilmu. 

Selain dua contoh di atas, kamu bisa mencari ide lain seperti membuat video atau mengunggah foto di media sosial. Tulislah dengan jujur apa yang kamu rasakan, maka gurumu akan terharu atas kejutan yang kamu berikan. 

Perjalanan Hari Guru

  1. Thomas Lean image
    Pembentukan Persatuan Guru Hindia Belanda
    Pada masa penjajahan, Pemerintah Belanda membentuk PGHB atau Persatuan Guru Hindia Belanda. Kala itu, ada perbedaan signifikan antara guru dari Belanda dan Indonesia.
  2. Thomas Lean image
    Perubahan Nama PGHB Menjadi PGI
    20 tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1932, PGHB berubah nama menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGB). Karena ada nama "Indonesia", Belanda tidak menyukai organisasi ini sebab menyiratkan kemerdekaan atas negara yang dijajahnya.
  3. Thomas Lean image
    Lahirnya Persatuan Guru Republik Indonesia
    Dua bulan setelah Indonesia merdeka, tepatnya pada 24 hingga 25 November 1945, negara ini membentuk Persatuan Guru Republik Indonesia atau PGRI.
  4. Thomas Lean image
    Pelaksanaan Kongres Guru Indonesia
    Setelah membentuk PGRI, para guru melaksanakan kongres di Kota Surakarta. Kongres tersebut dilaksanakan pada akhir November 1945 dengan tujuan mendukung kemerdekaan Negara Indonesia.
  5. Thomas Lean image
    Peresmian Peringatan Hari Guru di Indonesia
    Untuk mengenang peran guru yang sangat besar, pemerintah Indonesia memutuskan untuk meresmikan Hari Guru. Pada 24 November 1994, keputusan tersebut tertulis pada Keppres Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional.

2 Fakta menarik tentang Hari Guru

  1. Bersamaan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI)

    Beberapa orang salah paham dengan Hari Guru (PGRI). Nyatanya, Hari Guru Nasional dan HUT PGRI adalah dua hari peringatan yang berbeda. Hal yang sama dari keduanya adalah kesamaan waktu, yaitu jatuh pada tanggal 25 November. 

  2. Ada 2 Tanggal Hari Guru

    Sejatinya, ada dua tanggal Hari Guru di Indonesia, yaitu Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November dan Hari Guru Internasional yang bisa kamu sambut pada tanggal 5 Oktober. 

Pertanyaan Seputar Hari Guru

Tanggal 5 Oktober merupakan Hari Guru Sedunia.

Hari Guru Nasional akan diperingati pada hari Sabtu, 25 November 2023.

Kamu bisa menyambut hari peringatan tersebut pada tanggal 25 November 2023.

Kedua tanggal tersebut adalah Hari Guru. Namun, 5 Oktober adalah perayaan internasional, sedangkan 25 November adalah perayaan khusus nasional di Indonesia.

Tanggal Hari Guru

Tahun Tanggal Hari
2024 25 November Senin
2025 25 November Selasa
2026 25 November Rabu
2027 25 November Kamis
2028 25 November Sabtu
Konten ini ditulis oleh L. Ramadhani. pada 10 Oktober 2023 dan Terakhir diupdate pada 10 Oktober 2023 pukul 15:24 WIB.
Baca juga konten lain tentang: #Natal.

Komentar

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Hari Libur Yang Berhubungan

25 Apr
Nasional
29 Apr
Nasional
08 Sep
Nasional

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com