Hari Keanekaragaman Hayati Internasional
Report?

Hari Keanekaragaman Hayati Internasional 2025 - 22 Mei

Perayaan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mempromosikan isu-isu keanekaragaman hayati dan meningkatkan kesadaran akan masalah keanekaragaman hayati. Melalui perayaan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional, masyarakan dari berbagai negara sadar akan pentingnya menjaga keanekaragaman hayati bagi kelangsungan hidup dunia. Tambah penasaran, bukan? Yuk, simak artikel menarik ini sampai bawah!

Kapan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional 2025?

Perayaan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional jatuh pada tanggal 22 Mei setiap tahunnya. Perayaan ini memiliki tujuan agar masyarakat dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan masalah keanekaragaman hayati yang ada di dunia.

Sejarah Hari Keanekaragaman Hayati Internasional

Tahun 1988, Program Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNEP) membuat Kelompok Kerja Ad Hoc yang terdiri dari para Ahli Keanekaragaman Hayati bertujuan untuk mengeksplorasi dan membentuk Konvensi tentang keanekaragaman hayati.

Tanggal 11-22 Mei 1992 di Nairobi, Kenya, merupakan pertemuan terakhir sebelum terjadinya pelaksanaan United Nations Conference on Environment and Development yang menghasilkan UN Convention on Biological Diversity. Setelah itu, tanggal 22 Mei 1992, terjadi pengesahan Teks Kesepakatan Keanekaragaman.

Butuh beberapa tahun untuk bisa mengadopsi serangkaian pedoman. PBB pun mendeklarasikan Konvensi tersebut secara resmi dan mulai berlaku pada tanggal 29 Desember 1993. Peringatan Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia pertama kali pada 29 Desember 1993 sesuai ketetapan Komite Kedua Majelis Umum PBB pada tahun 1993. Saat itu, bertepatan dengan pelaksanaan Konvensi Tentang Kenaekaragaman Hayati.

Sementara itu, pada Desember 2000, terjadi penundaan untuk merayakan keanekaragaman hayati. Akhinya, PBB merayakan peringatan ini tanggal 22 Mei dan menetapkan tanggal tersebut sebagai Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia. Faktanya, adanya perayaan Hari Keanekaragaman Hayati International memiliki keterkaitan dengan banyak negara yang kesulitan dalam merencanakan dan melaksanakan perayaan ini.

Ucapan Perayaan Hari Keanekaragaman

Saat memperingati Hari Keanekaragaman Hayati International, begitu banyak ucapan menarik dari berbagai negara yang ikut berpartisipasi. Berikut beberapa contoh ucapan untuk perayaan di Indonesia, seperti:

  • Keanekaragaman hayati bermula dari masa lalu yang jauh dan mengarah ke masa depan.
  • Semua keanekaragaman hayati itu harus dijaga, bukan satu atau dua binatang saja.
  • Keanekaragaman hayati merupakan kunci kehidupan yang baik bagi kita semua.
  • Semua makhluk memiliki peran dalam ekosistem, kita harus menjaga keanekaragaman hayati agar tidak menangis di kemudian hari.

Tema untuk Merayakan Hari Keanekaragaman

Tema keanekaragaman hayati adalah salah satu gagasan pokok atau ide yang menjadi inti pada perayaan ini. Setiap tahunnya, peringatan Hari Keanekaragaman Hayati memiliki tema yang berbeda. Hal ini bertujuan untuk menarik minat masyarakat pula untuk ikut memeriahkan perayaan ini. Berikut tema hari besar ini dalam bahasa Indonesia:

TahunTema
2019Keanekaragaman Hayati Kita, Makanan Kita, Kesehatan Kita
2020Penyelesaian Kami Ada Di Alam
2021Kami Adalah Bagian Dari Solusi #ForNature
2022Bangun Masa Depan Bersama Untuk Semua Kehidupan
2023Dari Persetujuan ke Tindakan: Membangun Kembali Keanekaragaman Hayati

Tujuan Perayaan Hari Keanekaragaman Sedunia

Adanya perayaan untuk memperingati Hari Keanekaragaman Hayati memiliki tujuan meningkatkan pemahaman dan kesadaran serta menumbuhkan kecintaan terhadap keanekaragaman hayati atau biodiversitas di bumi. Selain itu, perayaan ini bertujuan untuk mengalahkan isu-isu tentang keanekaragaman hayati.

Contoh Keanekaragaman Hayati

Keanekaragaman hayati di Indonesia terbagi menjadi tiga tingkatan. Berikut tingkat beserta penjelasannya:

  • Keanekaragaman Hayati Gen

Keanekaragaman hayati gen merupakan variasi genetik dalam satu spesies. Jenis gen ini muncul disebabkan setiap individu memiliki bentuk gen yang khusus. Maka, penyebab terjadinya gen karena terjadi perkawinan antara dua individu makhluk hidup sejenis dari kedua induk.

  • Keanekaragaman Hayati Jenis

Keanekaragaman jenis merupakan variasi makhluk hidup atau antarspesies dari satu family. Di lingkungan sekitar, terdapat berbagai jenis hewan dan tumbuhan dengan beragam ciri-ciri fisiknya. Contohnya seperti bentuk dan ukuran tubuh, warna, kebiasaan, dan lain-lain.

  • Keanekaragaman Hayati Ekosistem

Dalam ekosistem, makhluk hidup yang ada di dalamnya selalu melakukan hubungan timbal balik, sehingga antarmakhluk hidup maupun makhluk hidup dengan lingkungannya. Oleh sebab itu, hubungan timbal balik yang ada di lingkungan menimbulkan keserasian hidup dalam suatu ekosistem. 

Perjalanan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional

  1. Thomas Lean image
    Terbentuknya Kelompok Kerja
    Tahun 1998 menjadi awal terbentuknya Kelompok Kerja Ad Hoc yang terdiri dari para Ahli Keanekaragaman Hayati yang dibuat oleh Program Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
  2. Thomas Lean image
    Pengesahan Teks Kesepakatan Keanekaragaman
    Terjadinya pelaksanaan United Nations Conference on Environment and Development yang menghasilkan Konvensi PBB tentang Keanekaragaman Hayati yang terakhir. Sehingga, pada tanggal 22 Mei 1992 terjadi pengesahan Teks Kesepakatan Keanekaragaman.
  3. Thomas Lean image
    Awal Perayaan Hari Keanekaragaman Hayati
    Hari Keanekaragaman Hayati 29 Desember 1993 telah menetapkan secara resmi perayan tersebut oleh PBB saat Konvensi Keanekaragaman Hayati yang pertama.
  4. Thomas Lean image
    Penundaan Perayaan Keanekaragaman Hayati
    Pada Desember tahun 2000 terjadi penundaan untuk merayakan keanekaragaman hayati. Akhirnya, PBB menetapkan peringatan untuk Hari Keanekaragaman Hayati Internasional pada 22 Mei di setiap tahunnya.

2 Fakta menarik tentang Hari Keanekaragaman Hayati Internasional

  1. Pengesahan Teks Kesepakatan

    Pada 22 Mei 1992 terjadi pengesahan Teks Kesepakatan Keanekaragaman di Nairobi, Kenya, saat pelaksanaan United Nations Conference on Environment and Development.

  2. Perayaan Pertama Hari Keanekaragaman Hayati

    Konvesi PBB telah meresmikan perayaan Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia pertama kali tanggal 29 Mei 1993. Namun, tanggal hari ini kemudian berubah pada 22 Mei mulai tahun 2000. 

Pertanyaan Seputar Hari Keanekaragaman Hayati Internasional

Tanggal 22 Mei menjadi perayaan untuk Hari Keanekaragaman Hayati Internasional.

Kamu bisa memperingati Hari Keanekaragaman Hayati Dunia yang jatuh pada tanggal 29 Mei.

Untuk merayakan Hari Keanekaragaman Hayati Internasional, ada berbagai kegiatan, seperti konferensi, seminar, lokakarya, pameran, dan kampanye edukatif.

Tanggal Hari Keanekaragaman Hayati Internasional

Tahun Tanggal Hari
2025 22 Mei Kamis
2026 22 Mei Jumat
2027 22 Mei Sabtu
2028 22 Mei Senin
2029 22 Mei Selasa
Konten ini ditulis oleh L. Ramadhani. pada 10 Oktober 2023 dan Terakhir diupdate pada 10 Oktober 2023 pukul 15:24 WIB.
Baca juga konten lain tentang: #Natal.

Komentar

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Hari Libur Yang Berhubungan

25 Apr
Internasional
08 Mei
Internasional
10 Mei
Internasional
31 Mei
Internasional

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com