Tahukah kamu Tahun Baru berapa hari lagi? Banyak orang yang merasa menantikan pergantian tahun, namun banyak pula yang terkejut karena 2024 tinggal dua bulan lagi. Namun, tak dimungkiri bahwa tahun yang berbeda merupakan harapan atas kehidupan yang lebih baik lagi. 

Sebelum merayakan hari libur pada pergantian tahun, mari simak sejarah adanya perayaan ini. Kamu juga akan tahu beberapa fakta menarik yang berhubungan dengan hari tersebut. Penasaran? Gulir artikel ini ke bawah sekarang juga! 

Kapan Tahun Baru 2025?

Kamu sudah pasti tahu pergantian tahun dilaksanakan pada bulan apa. Namun, kamu pasti bersyukur karena Tahun Baru besok nanti jatuh pada hari Senin, 1 Januari 2024. Jadi, kamu dapat tambahan sehari untuk libur dan menghabiskan waktu bersama orang tersayang.

Sejarah Tahun Baru

Awalnya, perayaan Tahun Baru sudah dimulai sejak 2000 SM oleh penduduk Mesopotamia. Mereka melaksanakannya pada tanggal 20 Maret, sebab tanggal tersebut adalah pergantian musim semi. Tradisi ini disebut Nowruz. 

Selain Nowruz, ada pula sejarah yang menjelaskan bahwa Tahun Baru ditetapkan karena perubahan sistem penanggalan oleh kaisar Roma, Julius Caesar. Kaisar ini mendesain ulang kalender yang awalnya hanya berisi 304 hari dengan 10 bulan. 

Julius mengubahnya dengan menambah dua bulan di awal, yaitu Januarius dan Februarius. Januarius sendiri diambil dari nama Dewa Janus yang memiliki dua muka. Muka-muka tersebut dianggap sebagai pintu pembuka dan penutup sebelum pergantian tahun. 

Setelah ada perubahan, sistem penanggalan masehi ini menjadi 12 bulan dengan 365 hari. Jadi, para masyarakat bisa merayakan pergantian tahun pada tanggal 1 Januari di setiap tahunnya. 

Tujuan Merayakan Pergantian Tahun

Kira-kira, apa tujuan untuk merayakan tahun baru masehi? Tujuan utama untuk merayakan ini mungkin awalnya adalah sebagai ajang untuk berkumpul bersama keluarga dan orang tersayang. Sebab, pada tanggal 1 Januari ini adalah hari libur di mana setiap orang bisa beristirahat bahkan mungkin melancong ke tempat baru. 

Namun bagi beberapa orang, tujuan merayakan pergantian tahun tidak sesederhana itu. Bagaimana bisa? Kamu bisa menjadikan hari ini sebagai evaluasi diri dan pembaruan resolusi pada tahun mendatang.

Selain itu, kamu juga boleh bersyukur sebab masih diberi kesehatan untuk melanjutkan hidup pada tahun tersebut, yang mana umurmu juga bertambah. Jadi, tidak hanya tertawa bersama, namun juga ingatlah bahwa ada hari besok yang harus kamu siapkan. 

Contoh Resolusi Setiap Pergantian Tahun

Resolusi adalah sebuah motivasi yang bisa membuat dirimu berkembang. Ada banyak resolusi yang bisa kamu jadikan goal di pergantian tahun. Kamu bisa menetapkan beberapa hal, dan tidak perlu menuliskan terlalu banyak. Tiga hingga lima goals saja sudah sangat bagus, asalkan kamu berusaha untuk mewujudkannya. 

Apabila kamu adalah seorang pelajar, maka kamu bisa melihat contoh resolusi di bawah ini: 

  • Mendapatkan nilai di atas KKM 
  • Mempelajari bahasa baru 
  • Melanjutkan studi ke sekolah favorit

Sedangkan karyawan mungkin lebih suka dengan contoh resolusi berikut. 

  • Mencapai target harian 
  • Mendapatkan penilaian bagus dari atasan
  • Mendapat promosi jabatan 

Pastikan tujuanmu jelas agar kamu bisa mencapai target yang kamu inginkan. Jadi, apakah kamu sudah siap meninggalkan tahun 2020, 2021, 2022, dan 2023 sembari menyambut tahun 2024?

Cara Merayakan Pergantian Tahun

Kembang api adalah salah satu hal yang menyimbolkan pergantian tahun. Banyak orang berkumpul bersama dan menyalakan barang ini sembari menyambut tahun yang baru. Namun, apakah hanya itu cara yang bisa kamu lakukan? Berikut adalah beberapa contoh unik perayaan di dunia demi menyambut pergantian tahun. 

  • Melempar Bunga

Di Brazil, ada tradisi melempar bunga dan lilin berwarna putih ke laut. Masyarakat yang ingin melakukan perayaan ini juga harus memakai baju warna putih. Bunga dan lilin adalah bentuk persembahan kepada Sang Dewi, sekaligus meminta kemakmuran untuk tahun mendatang. 

  • Memakai Celana Dalam Merah

Tradisi kedua ini biasa dilaksanakan di Italia. Tidak peduli laki-laki maupun perempuan, mereka akan memakai celana dalam warna merah ketika malam pergantian tahun. Warna merah dianggap sebagai keberuntungan, terutama dalam hal percintaan. 

  • Memukul Lonceng hingga 108 Kali

Di Asia, tepatnya Jepang, masyarakat memukul lonceng hingga 108 kali sebagai harapan dan penderitaan yang telah mereka alami. Perayaan pergantian tahun ini juga dianggap dapat menghilangkan hal-hal negatif yang bersemayan di dalam tubuh. 

Perjalanan Tahun Baru

  1. Thomas Lean image
    Pergantian Penanggalan Kalender Tradisional Romawi
    Kala itu, Julius Caesar sang Kaisar Romawi mengubah sistem penanggalan yang hanya berisi 304 hari. Ia menambah dua bulan yang disebut sebagai Aquarius dan Februarius. Setelah itu, ia menentukan bahwa penanggalan baru dimulai pada tanggal 1 Januari.
  2. Thomas Lean image
    Perayaan Pergantian Tahun Pertama Kali
    Setelah ada perubahan dalam sistem penanggalan, tahun 46 SM memiliki 365 hari dengan 12 bulan. Pada 1 Januari 46 SM adalah perayaan tahun baru yang pertama kali.
  3. Thomas Lean image
    Persetujuan untuk Menggunakan Kalender Gregorian
    Jauh dari zaman hidupnya para dewa Romawi kuno, kalender Julius pun mulai diubah. Dr. Aloysius Lilius berhasil memodifikasi penanggalan tersebut menjadi Kalender Gregorius. Pergantian ini juga menjadi penanggalan masehi yang disetujui oleh Paus Gregory XIII, sang pemimpin tertinggi umat Katolik di Vatikan.
  4. Thomas Lean image
    31 Desember dimulai sebagai Perayaan Malam Tahun Baru
    Keputusan Paus Gregory XIII akhirnya menghasilkan kebiasaan baru. Orang-orang mulai berkumpul sejak malam 31 Desember sembari menunggu pergantian hari tepat setelah pukul 24.00.

2 Fakta menarik tentang Tahun Baru

  1. Perayaannya Mengalami Delay di Setiap Negara

    Adanya rotasi bumi membuat perbedaan waktu di antara satu negara ke yang lain. Oleh sebab itu, perayaan untuk pergantian tahun pun berbeda. Misal di Indonesia sudah pukul 00:01, maka di Singapura masih pukul 23:01. Jadi, ada perbedaan yang cukup signifikan. 

  2. Ada Banyak Macam Tahun Baru di Dunia

    Di dunia ini, ada banyak suku, agama, dan kebiasaan. Semua hal tersebut memiliki perayaan untuk pergantian masing-masing. Di Indonesia sendiri, contohnya adalah Hijriyah, Imlek, Saka, dan sebagainya. 

Pertanyaan Seputar Tahun Baru

Tepatnya pada tanggal 1 Januari.

Bertepatan dengan tanggal 31 Desember, hari terakhir dalam satu tahun sebelum memulai tahun yang baru.

Tahun 2023 telah dimulai sejak kurang lebih sepuluh bulan lalu.

Tanggal 1 Januari 2023 adalah pembukaan tahun yang baru.

Tanggal Tahun Baru

Tahun Tanggal Hari
2025 01 Januari Rabu
2026 01 Januari Kamis
2027 01 Januari Jumat
2028 01 Januari Sabtu
2029 01 Januari Senin
Konten ini ditulis oleh L. Ramadhani. pada 10 Oktober 2023 dan Terakhir diupdate pada 10 Oktober 2023 pukul 15:24 WIB.
Baca juga konten lain tentang: #Natal.

Komentar

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Hari Libur Yang Berhubungan

25 Apr
Internasional
10 Mei
Internasional
31 Mei
Internasional

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com Detik.com